PETA ONLINE, demikian kami menyebutnya, peta online ini bukan peta untuk mencari alamat sepeti google map, tetapi PETA adalah singkatan dari Pekan Ta’aruf yang merupakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMA Islam Terpadu Granada, dan tahun ini kegiatan PETA di laksanakan secara virtual atau daring dan peserta mengikuti rangkaian kegiatan dari rumah masing-masing.

Kegiatan di laksanakan selama 3 hari pada tanggal 12 – 14 Juli 2021 pukul 7.30 – 12.00 melalui Zoom. walapun terhalang oleh keterbatasan ruang tetapi tidak menghalangi semangat untuk mensukseskan kegiatan ini. PETA tahun ini diikuti oleh 93 siswa baru kelas X Angkatan ke 6 Tahun Ajaran 2021/2022, siswa SMA IT Granada yang belum mengikuti kegiatan ini juga di haruskan mengikuti PETA pada tahunn berjalan.

Dibuka secara resmi oleh kepala SMA IT Granada, Ustadz Abdul Wahab Syahrani, S.Pd, M.Pd, Dalam sambutannya saat  pembukkan acara  menyampaikan “Kegiatan Pekan Ta’aruf  ini akan memberikan banyak pengalaman dan informasi baru seputar SMA IT Granada dan kehidupan di masa sekolah menengah atas, mudah-mudahan kegiatan ini bisa diikuti dengan baik, jangan ada satu agenda dan satu materi  yang tidak dikuti, karena sangat penting ini bagian dari proses, baik dari aspek ibadah, aspek kedisiplinan, maupun aspek budaya yang ingin kita bangun selama mengikuti peta, beliau juga menyampaikan “Luruskan niat, jangan pernah terbersit di fikiran kita bahwa ah paling kegiatannya gitu-gitu aja, ah paling materinya gitu-gitu aja, kenapa? karena kalau sudah terfikir seperti itu, biasanya sehebat dan sebagus apapun materinya akan tertolak oleh fikiran kita, InsyaAllah pasti ada sesuatu yang baru yang di dapatkan”

Walaupun dilaksanakan secara online, peserta diharuskan mengikuti kegiatan sesuai dengan tata tertib yang sudah ditentukan juga seluruh rangkaian kegiatan dan penugasan-penugasan yang dilaksanakan oleh siswa di rumah masing – masing yang bagian dari latihan untuk peserta PETA Dalam kegiatan PETA yang dilaksanakan selama 3 hari ini ada beberapa rangkaian antara lain pembiasaan dzikir pagi dan petang, penyampaian materi tentang Adab Menuntut Ilmu, Pengenalan Sekolah, Pengajar dan Staff SMA IT Granada, Penjelasan tentang Tata tertib Sekolah dan budaya granada, Pengenalan kegiatan Badan Eksekutif Siswa Terpadu (BEST), Kegiatan Ekstrakurikuler, Program Unggulan Sekolah juga di jelaskan tentang kegiatan Bina Pribadi Islam, Kegiatan PETA online dimulai pukul 7.30 siswa melaksanakan aktivitas sholat dhuha di rumah masing-masing kemudian dilanjutkan  dengan kegiatan dzikir pagi bersama dilanjutkan dengan materi sampai pukul 12.00, selanjutnya pada siang hari peserta akan mengikuti kegiatan PETA offline bersama dengan Panitia Pendampingnya masing-masing diantara melakukan aktivitas Tilawah Qur’an secara mandiri di rumah masing-masing.

Pada kegiatan ini dipilih peserta terbaik yang jatuh pada Muhammad Farel Shah Rajade dan Indah Ulya, berikutnya ditutup dengan pelantikan granada mula kepada seluruh peserta PETA VI oleh kepala SMA IT Granada Samarinda, Ustadz Abd Wahab Syahrani, pada sambutan saat penutupan beliau juga menyampaikan rangkaian kegiatan pemberian hadiah kepada peserta terbaik putra dan putri yang di pilih dari peserta PETA VI. Saat acara penutupan kepala SMA IT Granada menyampaikan “ Kalian sudah resmi menjadi siswa-siswi SMA Islam Terpadu artinya ada nama SMA IT Granada yang tersemat di pundak kalian ya setiap kalian ingin melangkah setiap kalian ingin berjalan setiap kali ingin berbicara ingat bahwa kalian adalah siswa dan siswi SMA IT Granada tidak  boleh sembarangan semua harus dijaga, karena apa ,karena kita ingin menjaga, kita ingin membawa nama sekolah, ingat materi Ustadz Wahab kemarin generasi visioner yang ke-4 yaitu ditandai dengan cinta almamater”. Beliau juga menuturkan bahwa “Kalian harus menjaga nama baik almamater suka bercanda suka bergurau boleh tetapi tidak boleh melampaui nilai-nilai dan batas-batas norma yang sudah ada, kalian  baru dilantik menjadi anggota Mula artinya apa semua siswa yang sudah mengikuti peta sah dan resmi jadi anggota Mula, perlu di sampaikan bahwa di Granada itu ada tiga tingkatan atau tiga jenjang yang pertama Granada Mula yang kedua Granada Muda dan yang ketiga adalah Granada Utama”.

(MS/HJ/BR)

Categories: Granada